Indonesia adalah negara besar yang kaya akan keanekaragaman budaya, suku hingga sumber daya alam yang melimpah ruah. Indonesia memiliki potensi alam dan kekayaan yang luar biasa jika dibandingkan dengan negara – negara lain. Kita sebagai rakyat Indonesia tahu, bahkan negara lainpun mengakui akan kekayaan negara Indonesia tersebut. Mulai dari sabang sampai merauke, tidak akan habis – habisnya jika kita menyebutkannya satu persatu.
Kekayaan Indonesia yang begitu melimpah tersebut, seharusnya mampu memberikan kesejahteraan dan kelayakan hidup bagi seluruh warga Indonesia. Tetapi ironisnya, pada kenyataannya hal itu sangat kontras sekali dengan keadaan rakyat Indonesia sekarang ini. Kemiskinan, kelaparan dan ketidalayakan seakan telah menjadi santapan kehidupan rakyat Indonesia. Kesenjangan antara orang kaya dan orang miskin semakin jelas, yang kaya makin kaya dan yang miskin makin miskin.
Ketidaksejahteraan tersebut seharusnya menjadi tanggung jawab pemimpin dan para wakil rakyat negara ini. Mereka semestinya mampu mengelola dan mengolah sumber daya alam (SDA) yang ada untuk kesejahteraan rakyat. Memberikan yang terbaik serta berkorban untuk kepentingan rakyat adalah menjadi tugas mereka. Tetapi hal itupun juga melenceng dari apa yang diharap – harapkan oleh rakyat. Kekayaan yang seharusnya untuk kesejahteraan rakyat, malah digunakan untuk memperkaya diri mereka sendiri tanpa mempedulikan rakyat. Disisi lain, eksploitasi sumber daya alam secara besar – besaran oleh oknum yang tidak bertanggung jawab, juga terjadi dimana - mana. Dijual kepada negara asing hingga menguras habis SDA yang ada menjadi bukti ketidakbecusan para pemimpin negara.